Senin, 17 April 2017

Jenis Enkripsi Yang Mustahil Untuk Diretas

Saat ini semua komputer dan perangkat elektronik sudah terhubung ke internet untuk bisa saling komunikasi. Komunikasi di internet bisa saja disadap oleh hacker atau peretas yang sengaja menyadap atau ingin mengetahui informasi anda.




Agar komunikasi di internet tidak bisa dengan mudah disadap oleh hacker maka dibuatlah yang nama nya enkripsi. Jenis-jenis enkripsi ada beragam mulai dari enkripsi yang tingkatannya masih sederhana sampai enkripsi rumit yang berstandar militer. Nah dibawah ini adalah beberapa enkripsi yang sulit atau bahkan tidak bisa untuk di hack.

Enkripsi RSA
Enkripsi RSA adalah jenis enkripsi yang paling banyak dipakai oleh publik secara luas bahkan Enkripsi RSA juga dipakai untuk standar berkirim data lewat internet. Algoritma dari Enkripsi RSA bersifat asimetris dikarenakan kunci dekripsi yang berpasangan, sampai saat ini Enkripsi RSA sangat susah dan mustahil untuk ditembus.

Enkripsi Triple DES
Enkripsi Triple DES adalah pengembangan lebih lanjut dari algoritma enkripsi DES atau Data Encryption Standard. Karena enkripsi DES sudah tidak bisa diandalkan karena mudah dibobol. Enkripsi Triple DES memiliki 3 proteksi kunci yang berbeda dengan masing-masing kunci memiliki panjang 56 bit.

Enkripsi Twofish
Enkripsi Twofish adalah enkripsi sebelum dari blowfish. Dimana Enkripsi Twofish bersifat asimetris dan hanya memakai satu kunci yang panjang nya sampai 256 bits. Enkripsi Twofish adalah enkripsi tercepat hingga saat ini.

Enkripsi Blowfish
Enkripsi Blowfish adalah enkripsi yang hampir sama dengan enkripsi triple des, yang membedanakn adalah Enkripsi Blowfish membagi data yang di enkripsi menjadi banyak blok dimana setiap blok berukuran 64 bit lalu setiap blok juga akan di enkripsi secara berbeda-beda.

Enkripsi AES
Enkripsi AES adalah enkripsi yang tidak usah diragukan lagi dalam soal keamanan karena Enkripsi AES menjadi standar pemerintahan amerika serikat dan juga standard organisasi ternama dunia lainnya. Panjang enkripsi dari Enkripsi AES bisa mencapai 256 bits.

Nah itulah beberapa jenis enkripsi yang mustahil untuk diretas karena kerumitan nya. Mungkin bagi anda yang bekerja sebagai IT Security bisa megandalkan beberapa enkripsi di atas dalam masalah keamanan. 

Artikel Terkait


EmoticonEmoticon